Engine Cat® C7
Engine Cat C7 dengan teknologi ACERT™ menghasilkan daya dan efisiensi bahan bakar yang luar biasa. Memenuhi persyaratan emisi Tier 3, Stage IIIA. Tier 3 merujuk pada standar EPA (AS). Stage IIIA merujuk pada standar Eropa. Engine dilengkapi pengatur elektronik, strategi penyalaan mode dingin, kompensasi ketinggian otomatis, diagnostik elektronik, dan pemantauan kerusakan.
Kecepatan Kipas Modulasi
Kontrol kecepatan kipas engine dimodulasi oleh sistem IQAN berdasarkan temperatur sistem untuk menghemat bahan bakar dan untuk kontrol temperatur yang akurat.
Sistem Penggerak Hidrostatik
Sistem penggerak hidrostatik yang dirancang untuk aplikasi kehutanan menghasilkan daya, efisiensi, dan kemudahan kontrol yang tiada banding di industri guna meraih kinerja tinggi yang konsisten dalam aplikasi di segala medan.
Kemampuan Pendinginan yang Luar Biasa
Kapasitas pendinginan yang diperbesar memberikan kemampuan menolak panas tinggi yang diperlukan untuk pengangkutan jarak jauh dan memanfaatkan kemampuan daya traksi tinggi.
Platform Kerja yang Kokoh
Desain dan teknik manufaktur Caterpillar menjamin ketahanan dan masa pakai yang luar biasa. Struktur rangka depan dan belakang diproduksi agar mampu bertahan dalam aplikasi kehutanan yang paling menantang.
Osilasi dan Artikulasi
Titik artikulasi dan osilasi tengah tugas ekstrem dirancang untuk masa pakai lama. Artikulasi knuckle cetak dilengkapi roller bearing tirus dan pin sambungan tengah expander yang diperkeras.
Forwarder loader dirancang untuk pekerjaan yang keras dan menantang. Pengalaman puluhan tahun terlihat pada detil inovatif, struktur yang tahan lama, dan teknologi yang andal. Kecepatan dan kelancaran berpadu untuk menyelesaikan pekerjaan dengan aman, andal, dan tanpa waktu henti.
Pompa Hidraulik yang Kuat, Responsif, Senyap
Dirancang untuk pengoperasian kontinu, efisien, dan andal, pompa hidraulik piston aksial forwarder memenuhi persyaratan ketat untuk kebisingan, efisiensi, kemudahan pengendalian, dan ketahanan. Bearing beban tinggi dirancang untuk memastikan keandalan yang luar biasa dan umur yang panjang. Piston servo terbantu pegas memastikan kinerja cepat di setiap langkah, terutama dalam kondisi tekanan siaga rendah. Desain rangka yang kokoh memastikan bahwa semua gaya internal didukung dengan baik. Pelat swash hidrostatik yang diseimbangkan dengan mekanisme pendukung yang kokoh meningkatkan kerapatan daya dan mengurangi emisi suara.
Katup dengan Sensor Beban, Berkompensasi Tekanan
Keandalan sistem katup ini telah teruji dalam aplikasi kehutanan dengan teknologi kompensasi tekanan sensor beban yang efisien bahan bakar. Katup ini memiliki karakteristik pengoperasian simultan yang mengagumkan, yang memungkinkan beberapa fungsi alat berat dioperasikan sekaligus secara responsif, terlepas dari ukuran masing-masing beban. Setiap bagian dirancang khusus untuk aliran dan tekanan fungsi tersebut, sehingga mengoptimalkan fungsionalitas alat berat dan efisiensi bahan bakar. Fungsi crane miring dan proporsional mengurangi keausan mekanis pada struktur boom. Sensor kemudi memberikan umpan balik melalui sistem kontrol IQAN untuk meredam titik henti silinder.
Produksi Maksimum, Bekerja dengan Nyaman
Kabin kehutanan lapang yang dibangun khusus dengan garis pandang ideal ke area kerja. Tiang samping di depan memfasilitasi visibilitas maksimum untuk kisaran kerja loader. Sistem ventilasi menghasilkan aliran udara yang sangat baik untuk fungsi pemanasan dan pendinginan. Instrumentasi yang disempurnakan dan banyak tempat penyimpanan membuat lingkungan kerja menjadi rapi.
Kontrol Canggih
Forwarder memanfaatkan teknologi mutakhir dengan IQAN yang dikontrol CAN-Bus, panel sakelar, dan kontrol engine. Kontrol master IQAN MDL dilengkapi tampilan warna TFT transflektif 165 mm (6,5 in.) yang mencakup diagnostik pada layar yang sangat baik. Unit dikonfigurasikan untuk tampilan Inggris atau metrik. Kontrol joystick ergonomis yang ringan digerakkan memudahkan dan meringankan kontrol fungsi loader. Fungsi loader dapat dikonfigurasikan untuk pola SAE atau Kehutanan. Kontrol loader memungkinkan input pada 3 interfase operator yang dapat disetel, plus default pabrik. Sistem pendorong hidrostatik yang dioptimalkan dan bergaya otomotif mampu menghadapi semua jenis medan dan karakteristik beban.
Kap yang Dimiringkan Memudahkan Akses
Rakitan kap depan yang dapat dimiringkan ke depan dan desain kabin yang dapat dimiringkan ke samping menyediakan akses penuh ke engine, komponen hidrostatik, dan hidraulik.
Diagnostik Lebih Baik, Titik Servis Dikelompokkan
Servis dan diagnostik elektronik yang disederhanakan membantu meningkatkan produktivitas dan kesiapan alat berat. Titik dan saluran pelumasan yang dikelompokkan mengurangi waktu servis.
Kemudahan Mengganti Cairan
Pelat penutup yang dapat dilepas memungkinkan akses sepenuhnya menuju pembersihan dan servis. Pompa pengisian ulang elektrik untuk menambahkan oli ke tangki hidraulik menjaga kebersihan sistem dengan meneruskan semua oli yang ditambahkan ke sistem penyaringan. Pompa vakum di tangki hidraulik mengurangi kehilangan oli selama servis dan perbaikan.
Sebelum, Selama, dan Setelah Pembelian Anda
Dealer Cat siap membantu Anda dalam mengambil keputusan pembelian dan segala sesuatu setelahnya. Teknisi dealer yang dilatih di pabrik akan menyervis setiap aspek forwarder Anda. Tersedia perjanjian perawatan pencegahan untuk opsi perbaikan sebelum rusak. Program pengambilan sampel oli terjadwal dapat dimanfaatkan untuk menyesuaikan sampel oli dan cairan pendingin Anda dengan standar yang ditentukan Caterpillar. Untuk informasi selengkapnya mengenai produk Cat, layanan dealer, dan solusi industri, kunjungi kami di www.cat.com.